Jadwal LautSehat.ID Campus Visit: Semarang dan Yogyakarta
Merayakan momen Hari Laut Sedunia (World Ocean Day) bulan Juni 2024 ini, tim LautSehat.ID akan berkunjung ke beberapa kampus yang ada di Semarang dan Yogyakarta.
Berdasarkan data pengunjung LautSehat.ID pada akhir tahun 2023 diketahui kota dengan tingkat pengunjung tertinggi berada di Semarang, Jawa Tengah dan sekitarnya.
Dengan tema “Terhubung untuk Melindungi Lautan” kunjungan ini dikemas dengan sebuah kegiatan “Seminar dan Diskusi” untuk memperkuat jejaring antara LautSehat.ID, Greenpeace Indonesia dengan masyarakat yang lebih luas, menjaring kontributor baru, berbagi pengetahuan tentang berbagai macam isu laut di Indonesia serta berbagi tips dan trik kepenulisan artikel digital dalam mendukung kampanye perlindungan lautan.
Kegiatan ini gratis dan bisa diikuti oleh siapapun namun terbatas pada jumlah partisipan. Siapa cepat dia dapat.
Berikut ini jadwal LautSehat.ID Campus Visit tahun 2024. Jangan lupa, catat waktunya, ikuti kegiatannya, dan ambil manfaatnya!
1. Kampus UNDIP, Tembalang, Semarang
Berkolaborasi bersama BEM Undip dan MDC Undip, kegiatan akan diselenggarakan pada Senin, 10 Juni 2024 pukul 18.30 WIB yang bertempat di Bursami 2.
2. Kampus UNNES Semarang
Berkolaborasi bersama BEM KM UNNES, kegiatan akan diselenggarakan pada Selasa, 11 Juni 2024 pukul 15.30 WIB yang bertempat di gedung PKMU UNNES (Sekaran, Gunung Pati).
3. Kampus UIN Walisongo Semarang
Berkolaborasi bersama Surat Kabar Mahasiswa AMANAT, kegiatan akan diselenggarakan pada Rabu, 12 Juni 2024 pukul 09.30 WIB yang bertempat di gedung teater FITK UIN Walisongo, Semarang.
4. Kampus UGM Yogyakarta
Berkolaborasi bersama Keluarga Mahasiswa Pascasarjana Biologi UGM dan Kelompok Studi Kelautan Biogama, kegiatan akan diselenggarakan pada Jumat, 14 Juni 2024 yang bertempat di ruang sidang akademik Fakultas Biologi, UGM.
5. Kampus UIN Kalijaga Yogyakarta
Berkolaborasi bersama Lembaga Pers Mahasiswa ARENA UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, kegiatan akan diselenggarakan pada Sabtu, 15 Juni 2024 yang bertempat di Greenhouse UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
6. Kampus UNY Yogyakarta
Berkolaborasi bersama , kegiatan akan diselenggarakan pada Sabtu, 15 Juni 2024 yang bertempat di Aula sayap timur lantai 2 gedung Student Center, UNY Yogyakarta.
Tanggapan