Mindfullness dengan Olahraga di Pantai

Olahraga sangat bermanfaat bagi tubuh seperti untuk menjaga berat badan tetap ideal, menumbuhkan rasa percaya diri, memperbaiki suasana hati, mengatasi stress, meringankan gejala menstruasi, mengembalikan gairah seksual dan lain-lain.

Olahraga bisa dilakukan di mana saja, seperti di pantai misalnya. Pernahkah kamu berolahraga di pantai?

Beberapa waktu lalu saya berkesempatan melakukan perjalanan dinas di kawasan Nusa Dua Bali yang banyak pantainya, hampir sederet hotel dan resort pasti belakangnya tembus pantai.

Lalu saya mengamati beberapa orang yang berolahraga di pantai saat pagi dan sore hari, ternyata cukup menyenangkan. Akhirnya saya juga mencoba, sebuah pengalaman pertama seumur hidup yaitu berolahraga di pantai.

Pagi hari saat menunggu matahari terbit adalah waktu yang cocok untuk berolahraga di pantai. Saat berolahraga di pagi hari di pantai kita bisa relaksasi melihat perubahan warna langit dari pagi yang masih gelap, proses matahari terbit yang membuat langit berwarna orange kemudian menuju biru menjadi terang pertanda pagi telah datang.

Saat pagi di pantai, kita juga bisa merasakan perubahan cuaca dari dingin menuju hangat. Atau bisa juga olahraga di pantai saat sore hari, ketika menunggu matahari tenggelam. Saat sore hari di pantai, kita bisa merasakan perubahan warna langit dari terang, orange menjadi gelap ditemani dengan angin yang sepoy-sepoy.

Olahraga di pantai membuat tubuh menjadi lebih rileks karena bisa mendengarkan suara gemercik ombak yang mungkin jarang dilakukan, merasakan angin yang sejuk dan melihat langit yang terasa lebih dekat.

Olahraga di pantai terasa lebih spesial dengan berolahraga tanpa alas kaki yang membuat tubuh semakin rileks karena kaki bersentuhan langsung dengan pasir-pasir pantai yang membuat otot lebih kuat. Lalu olahraga apa saja yang bisa dilakukan di tepi pantai?

  1. Jalan Kaki Seru di Tepi Pantai

Saat saya berkunjung di kawasan Nusa Dua Bali beberapa waktu lalu, saat pagi hari banyak wisatawan lokal atau mancanegara yang berolahraga jalan kaki di pantai.

Sambil melihat langit, ombak dan pantai, olahraga jalan kaki di tepi pantai sangat seru dilakukan. Bisa sendirian, berdua dengan pasangan atau ramai-ramai dengan teman-teman. Dari ujung ke ujung, sekedar berjalan kaki di pantai cukup mengeluarkan keringat yang banyak.

  1. Lari di Tepi Pantai

Lari atau jogging juga bisa menjadi olahraga pilihan di pantai. Tubuh bisa menjadi lebih bugar karena menghirup udara pantai yang segar. Saat berlari di tepi pantai, tubuh akan banyak mendapatkan vitamin D yang dapat meredakan stres. Sesekali cobalah jogging di pantai dan hitunglah langkahnya, pasti tidak terasa langkahnya banyak.

  1. Renang

Pantai identik dengan air yang banyak, maka berenang di pantai juga bisa menjadi olahraga pilihan. Meskipun harus selalu hati-hati karena ombak setiap pantai yang berbeda-beda, saat berenang tubuh akan memproduksi hormon endorphin yang berperan dalam mengurangi rasa sakit dan memicu perasaan bahagia. Berenang di tepi pantai juga sangat seru dilakukan apalagi jika dilakukan bersama teman-teman dan ramai-ramai.

  1. Yoga

Yoga adalah olahraga yang mengolaborasi kekuatan dengan pernafasan fleksibilitas, maka dilakukan di pantai akan semakin membuat yoga menyenangkan. Di pantai olahraga yoga terasa lebih seru karena suasana tempat sangat mendukung untuk bernafas lega, membuat tubuh semakin lentur dan membuat pikiran rileks.

Suasana pantai. / Foto: Laksita Gama Rukmana

Olahraga di tepi pantai mungkin tidak bisa dilakukan setiap hari bagi sebagian orang, apalagi orang yang tinggal di perkotaan yang jauh dari pantai. Oleh karena itu saat sedang berlibur di pantai dan sedang memiliki waktu luang maka sempatkanlah berolahraga di pantai meskipun sebentar.

Olahraga di tepi pantai memberikan pengalaman yang berbeda dari olahraga yang biasanya dilakukan di tempat yang lain seperti di stadion, gym, di lapangan atau sekadar di halaman rumah. Olahraga di tepi pantai juga membuat perasaan kangen karena tidak sering dilakukan oleh sebagian orang.

Saat berolahraga di pantai juga tak lupa agar selalu menjaga kebersihan diri sendiri dengan menggunakan pakaian yang nyaman dan tak lupa memaka sunscreen untuk menjaga kesehatan kulit.

Saat berolahraga di pantai, kita harus senantiasa membuang sampah pada tempatnya, jangan sampai kita malah membawa sampah dan mengotori kawasan pantai. Kita bisa membawa botol minum sendiri saat berolahraga di pantai, hal ini adalah hal yang dapat mengurangi penggunaan sampah plastik, kita juga bisa membawa bekal yang dapat dinikmati setelah berolahraga di pantai.

Bersyukur menjadi warga negara Indonesia karena memiliki banyak pantai dari Sabang sampai Merauke. Mari lestarikan pantai-pantai dengan mengunjunginya, berkegiatan yang bermanfaat di sana seperti dengan berolahraga di pantai. Ajak teman-temanmu ya untuk berolahraga di pantai! Pasti seru dan tak terlupakan.***

Baca juga: Bagaimana Cara Penyelam Berkomunikasi di Bawah Laut

Editor: J. F. Sofyan

Artikel Terkait

Persaingan Nelayan Versus Perusahaan Perikanan Raksasa

Pada September 2022, laporan Greenpeace Asia Timur berjudul “Fake My Catch – the unreliable traceability in our tuna cans” menemukan bahwa kapal-kapal perikanan Taiwan yang memasok hasil tangkapan ke merek makanan laut Amerika Serikat, Bumble Bee, melalui perusahaan pengolah tuna, Fong Chun Formosa (FCF), diduga melakukan penangkapan ikan ilegal dan pelanggaran hak asasi manusia dalam rantai produksinya.

Tanggapan